Serda Ganda Komsos dengan Ketua RT di Desa Sri Tanjung

0
153

Mandalapos.co.id, Anambas — Babinsa Koramil 02/Tarempa, Serda Ganda Fitrianto, melaksanakan komsos dengan Ketua RT di Desa Sri Tanjung, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Jumat (9/8/2024).

Menurut Serda Ganda, komsos adalah salah satu cara Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi, sekaligus sebagai sarana menggali informasi terkait perkembangan situasi di wilayah binaan.

Selain itu, komsos juga sebagai sarana menjalin silaturahmi, sehingga tercipta keeratan hubungan antara Babinsa dengan warga.

Serda Ganda juga menghimbau Ketua RT tersebut untuk selalu menjaga ketertiban masyarakat, dan meminta untuk segera melaporkan kepada Babinsa bila melihat kejadian menonjol ataupun hal-hal yang tidak diinginkan.*

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini