Dihadiri Last Child dan Bertabur Hadiah Mewah, Warga Karimun Banjiri Gebyar Mega Sedayu 2

0
88

Mandalapos.co.id, Karimun – Gebyar Mega Sedayu 2 yang digelar PT. Mega Sedayu Estate sukses menyita perhatian ribuan masyarakat yang hadir di Panggung Rakyat Putri Kemuning Coastal Area, Tanjung Balai Karimun, Kabupaten Karimun, Sabtu (2/3/2024) malam.

Kehadiran band papan atas ‘Last Child’ dan berbagai hadiah mewah yang disediakan oleh perusahaan pengembang perumahan di Kabupaten Karimun itu, turut menambah rasa antusias dan gembira masyarakat.

Dalam malam puncak Gebyar Mega Sedayu ini, pihak penyelenggara juga menayangkan dokumentasi pembangunan perumahan milik PT. Mega Sedayu Estate di kabupaten Karimun. Adapun total rumah yang dibangun lebih kurang sekitar 600 unit per tahunnya.

Pada tayangan singkat tersebut, juga dibeberkan sejumlah prestasi PT Mega Sedayu Estate yang mendapatkan berbagai sertifikat penghargaan, baik dari pemerintah maupun dari pihak perbankan dan lainnya.

“Dalam hal ini kami dari PT. Mega Sedayu Estate mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada pihak Pemerintah Daerah kabupaten Karimun yang telah mempermudah dan membantu memperlancar pengurusan perizinan pembangunan perumahan, begitu juga kepada masyarakat Karimun yang selalu koperatif dan sangat mendukung pihak Mega Sedayu dalam melakukan pengembangan perumahan,” ujar Direktur Utama PT Mega Sedayu Estate, Agus Wijoyo.

Agus Wijoyo mengatakan, pihaknya sangat bahagia melihat antusias masyarakat Karimun dan berterima kasih atas dukungan dari semua pihak.

Agus Wijoyo juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh konsumen dan selamat kepada para pemenang undian hadiah doorprize yang disediakan. Hadiah tersebut meliputi 1 unit rumah , 1 unit mobil, sepeda motor, tv , kulkas, mesin cuci dan beberapa unit handphone. Selain itu pajak hadiah telah ditanggung oleh pihak PT. Mega Sedayu Estate.

“Selamat kepada para pemenang, dan bagi para konsumen yang belum beruntung agar jangan kecewa dan berkecil hati, tetap mendukung kami dan selalu menjadi konsumen setia Mega Sedayu Estate. Sudah komitmen kami yang mana acara Gebyar Mega Sedayu ini akan menjadi program tahunan PT. Mega Sedayu Estate, dan berharap ke depannya semoga PT.Mega Sedayu Estate semakin jaya, sukses dan maju,”ucapnya.

“Kami berharap agar hadiah-hadiah yang didapat oleh para pemenang bisa menjadi kenang-kenangan dari Mega Sedayu Estate untuk digunakan dan bukan untuk diperjualbelikan,” harapnya.

Sementara itu, Staf Ahli Bupati Karimun, Isnaini, memberikan apresiasi kepada PT.Mega Sedayu Estate yang telah berkontribusi sebagai pengembang dan menjadi developer terbesar di Kabupaten Karimun

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PT.Mega Sedayu Estate yang telah berkontribusi memenuhi kebutuhan dasar papan (rumah) bagi masyarakat kabupaten Karimun. Semoga PT.Mega Sedayu Estate semakin maju dan bermanfaat bagi masyarakat untuk mendapatkan perumahan di Kabupaten Karimun Bumi Berazam ini,” ucap Isnaini.

Malam Gebyar Mega Sedayu ke-2 tahun 2024  itu, juga turut dihadiri eks Bupati Karimun sekaligus eks Gubernur Kepri, Nurdin Basirun, Owner PT. Mega Sedayu, Bidin, Staf Ahli Kantor Gubernur Kepri, Anggota DPRD Karimun,R. Rafiza, Arif Fadilah dan Aloysius, Forkopimda, Ketua Apindo Karimun, Notaris dan PPAT Zulfahri, dan para Camat beserta Lurah se-Kabupaten Karimun.*

*M Saputra

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini