Mandalapos.co.id, Padangsidimpuan — Kerja keras dan upaya tak kenal lelah, La Nina Vincita Jhona Situmeang, akhirnya sukses menyabet Juara Pertama kategori Foto Genic pada ajang Pesona Batik Nusantara 2022 yang dihelat di Jakarta selama 3 hari, mulai Jumat (18/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022).Â
Gadis berusia 14 tahun yang bersekolah di SMP Kesuma Indah Padangsidimpuan itu sukses meraih Juara Pertama kategori Foto Genic setelah sukses menembus Grand Final pada ajang Pesona Batik Nusantara. Dengan demikian, secara tidak langsung siswa Kelas VIII itu harumkan nama Batik Tabagsel di kancah Nasional.
“Sebagai orangtuanya dan sebagaimana juga yang dilakukan orangtua lainnya, kami mendukung minat dan bakat La Nina sedaya mampu kami dan sedaya mampunya,” ujar Jhonny P Situmeang, ayah La Nina didampingi istrinya, Ervina Helen, kepada awak media, Senin (21/3/2022) pagi.
Menurut Jhonny, selaku orangtua, dirinya tidak pernah membebani target apapun bagi La Nina yang ternyata memiliki saudara kembar, El Nino Vincitore Jhona Situmenag. Bagi Jhonny, yang terpenting saat ini adalah bagaimana La Nina dapat memahami bahwa untuk mecapai suatu keberhasilan, tidak ada yang instan. Tapi, semua butuh proses, perjalanan, serta perjuangan.
“Dan La Nina sudah menjalani fase-fase (perjuangan minat bakatnya) mulai dari tahun 2020 di Hotel Grand Mutiara Kota Padangsidimpuan, tahun 2021 di Hotel Grand Mercure Medan, hingga mengikuti kelas daring melalui zoom meeting untuk even ini (Pesona Batik Nusantara) mulai Januari 2022 hingga puncaknya Grand Final di Ballroom Luminore Hotel Jakarta kemarin,” terangnya.
Atas capaian tersebut, Jhonnya berharap agar La Nina tetap rendah hati dengan memahami bahwa, tidak ada yang bisa dilakukan tanpa ada dukungan dari berbagai pihak. Kemudian, La Nina diharap bisa bagaimana menghargai dukungan dari berbagai pihak dalam bentuk apapun, dan sekecil apapun.
“Pada kesempatan ini, kami orangtuanya, mewakili anak kami La Nina, mengucap terimakasih kepada Tuhan yang Maha Esa atas berkat dan talenta yang diberikan ke La Nina,” ucap Jhonny.
Jhonny juga mengucapkan terimakasih atas dukungan keluarga besar, rekan-rekan media yang telah melansir berita La Nina, Askot PSSI Padangsidimpuan, para Guru dan teman-teman La Nina di SMP Kesuma Indah, Power Youth GBI Baginda Oloan Padangsidimpuan, maupun pihak yang tak bisa disebutkan satu per satu.
“Kiranya Tuhan yang Maha Esa memberi kelimpahan berkat bagi semua pihak yang telah mendukung kami,” tandas Jhonny.
Laporan : M Reza Fahlefi