IKABSU Karimun Tepis Isu Miring, Begini Klarifikasi Paraloan

0
95
Ketua DPC IKABSU Kabupaten Karimun, Paraloan Sitompul, menggelar konferensi pers untuk klarifikasi isu miring beredar.

Mandalapos.co.id, Karimun – Menanggapi pemberitaan negatif terkait Dewan Pengurus Cabang Ikatan Keluarga Besar Sumatra Utara (DPC IKABSU) Kabupaten Karimun yang beredar di media sosial dan media online, pengurus DPC IKABSU Karimun segera mengadakan konferensi pers pada Selasa (2/7/2024) siang.

Konferensi pers ini diselenggarakan di Kantor Sekretariat DPC IKABSU Kabupaten Karimun, dipimpin langsung oleh Ketua DPC IKABSU Kabupaten Karimun, Paraloan Sitompul, dan dihadiri oleh belasan wartawan dari berbagai media cetak dan online.

Kepada media Paraloan Sitompul menegaskan, bahwa pemberitaan negatif yang menyebutkan masyarakat tidak percaya kepada IKABSU Karimun adalah tidak benar.

Menurut Paraloan Sitompul, masyarakat yang hadir pada acara silaturahmi dan sosialisasi calon Gubernur Kepri serta Calon Bupati dan Wakil Bupati Karimun yang dihadiri oleh Muhammad Rudi, Ing Iskandarsyah, Yova Aprazir, Nurdin Basirun, dan Isdianto, di Gedung Serba Guna HKBP Karimun, Minggu (23/6/2024) malam lalu, berlangsung sukses. Ia menilai, masyarakat sangat senang dan berkomitmen untuk mendukung penuh para calon yang hadir.

“Acara tersebut berlangsung dengan sukses di mana masyarakat yang hadir merasa sangat senang dan berkomitmen untuk mendukung kandidat yang hadir tersebut. Bahkan, jumlah yang hadir melebihi perkiraan, mencapai 1.380 orang,” jelas Paraloan.

Dia juga menyatakan, bahwa acara tersebut sepenuhnya merupakan tanggung jawab IKABSU Karimun sebagai penyelenggara. Oleh karena itu, setiap keputusan harus melalui mekanisme rapat pengurus.

“Terkait pemotongan uang transportasi sebesar Rp25 ribu dari Rp100 ribu menjadi Rp75 ribu, itu adalah potongan uang makan yang sudah disepakati dalam rapat pengurus IKABSU, dan telah diterima oleh lebih dari 1.000 masyarakat yang hadir dengan senang hati,” tambah Paraloan.

Pada kesempatan tersebut, Paraloan juga mengimbau kepada masyarakat yang hadir namun belum menerima dana transportasi, agar datang ke Kantor Sekretariat DPC IKABSU Kabupaten Karimun. Menurutnya tidak ada istilah dana tersebut hilang atau hangus.

“Kepada masyarakat Karimun dan para awak media yang telah mendukung suksesnya acara IKABSU tersebut, saya selaku Ketua IKABSU Karimun bersama pengurus mengucapkan terima kasih dan mari kita bersama-sama bersinergi membangun Karimun,” ujarnya.

“Pada akhir acara konferensi pers ini, saya selaku Ketua IKABSU Kabupaten Karimun menegaskan, bahwa sepanjang perjalanan orang-orang yang mengambil haknya yang berjumlah lebih dari 1.000 orang di Kantor IKABSU Karimun, tidak ada masalah dan mereka merasa senang, serta berkomitmen untuk mendukung penuh kandidat calon kepala daerah yang didukung IKABSU Karimun, baik Calon Gubernur Kepri maupun Calon Bupati Karimun. Sedangkan untuk pemberitaan negatif terhadap kepengurusan IKABSU Karimun, saya klarifikasi bahwa pemberitaan tersebut tidak benar, sepihak, dan tidak berimbang,” tegasnya.*

*M. Saputra*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini