Serda Dandang Komsos dengan Petani di Dusun Rintis

0
76

Mandalapos.co.id, Anambas – Babinsa Koramil 02/Tarempa, Serda Dandang Suharyadi, melaksanakan komsos dengan petani di Dusun Rintis, Desa Tarempa Selatan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Selasa (2/7/2024).

Menurut Serda Dandang, komsosnya itu dilakukan untuk membina dan meningkatkan keeratan hubungan antara Anggota Koramil 02 Tarempa, dengan segenap seluruh komponen bangsa, untuk kepentingan pertahanan negara, mengatasi kesulitan-kesulitan warga, dan mendukung tercapainya tugas pokok TNI AD.

Dengan melaksanakan komsos, Serda Dandang mengatakan dirinya dapat bertukar informasi, saran, dan pengetahuan ddengan warga.

Tak lupa Serda Dandang juga memberi motivasi kepada petani tersebut untuk semakin mengembangkan pertaniannya, serta menanam tanaman jenis unggul agar hasil panen bagus dan memiliki nilai jual tinggi.

Dia juga berharap agar petani tetap semangat dalam hal kegiatan ketahanan pangan, untuk memenuhi kebutuhan keluarga dan masa depan yang sejahtera.

Terakhir ia mengimbau agar warga selalu menjaga kesehatan dan keselamatan di dalam melaksanakan aktivitas. *

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini